Mi Asam Padeh Palembang

Informasi Resep

Tipe Resep: Nusantara

Jenis Bahan: Seafood

Porsi : 2

Bahan - Bahan


Mi Burung Dara 1 bungkus, rebus hingga lunak
Ikan tongkol 2 potong/250 gram
Daun jeruk 3 lembar
Daun salam 2 lembar
Daun kunyit 1 lembar
Asam kandis 2 buah
Jahe 2 cm, memarkan
Lengkuas 2 cm, memarkan
Sereh 1 batang, memarkan
Kecombrang ΒΌ buah, iris tipis
Garam, gula pasir & merica bubuk (secukupnya)
Air 800 ml
Minyak goreng 50 ml
Bumbu Halus :
Cabe merah besar 2 buah, buang bijinya
Cabe merah keriting 2 buah
Bawang merah 5 butir
Bawang putih 3 siung
Kemiri 3 butir
Jahe 2 cm
Lengkuas 2 cm

Cara Memasak

  1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, daun kunyit, jahe, lengkuas dan sereh hingga harum. Masukan air, asam kandis, kecombrang, garam, gula pasir dan merica bubuk. Didihkan.
  2. Masukan ikan tongkol, masak hingga matang. Masukan Mi Burung Dara, aduk rata. Sajikan.