Satay Mee Seafood

Informasi Resep

Tipe Resep: Asia, Spesial

Jenis Bahan: Seafood

Porsi : 2

Bahan - Bahan


Mi Urai 1 bungkus, rebus hingga lunak
Cumi-cumi 1 ekor, bersihkan dan potong-potong
Udang kupas 75 gram
Jeruk nipis 1 buah, ambil airnya
Kangkung 1 ikat, siangi dan blansir
Tahu pong goreng 6 buah, potong-potong
Cabai hijau 2 buah, potong 1 cm
Minyak goreng 2 sdm
Bahan Saus Kacang:
Cabai kering 8 buah, rendam dengan air hangat
Bawang putih 1 siung
Ketumbar 1/2 sendok teh, sangrai
Lengkuas 2 cm
Serai 1 batang, ambil bagian putihnya
Kacang tanah goreng 125gram, haluskan
Santan 350 ml
Gula pasir 30 gram
Garam secukupnya

Cara Memasak

  1. Saus Kacang: Haluskan cabai kering, bawang putih, ketumbar, lengkuas dan serai. Tumis bumbu hingga harum, angkat.
  2. Campur bumbu halus bersama kacang, tuang santan dan tambahkan gula pasir. Aduk rata.
  3. Rebus sambil sesekali diaduk hingga mendidih, bumbui dengan garam. Masak kembali di atas api kecil hingga mendidih. Angkat dan sisihkan.
  4. Lumuri cumi-cumi dan udang dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan sesaat dan blansir. Sisihkan.
  5. Tata Mi Urai di atas piring saji, tambahkan cumi-cumi, udang, kangkung dan tahu di atasnya. Siram dengan saus kacang. Sajikan dengan irisan cabai hijau.